UINFAS Bengkulu- Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Tarbiyah dan Tadris UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu melaksanakan kegiatan Seminar Nasional dengan tema “Revalitas Sinergitas Mahasiswa dalam Membangun Keteladanan Pendidikan Agama Islam untuk Indonesia Cerdas dan Berdaulat” yang dilaksanakan di Gedung Aula Djamaan Nur Pascasarjana. (27/08/2022)
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum Pengurus Pusat Pendidikan Agama Islam (PAI) Indonesia sekaligus Ketua Prodi PAI Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta sekaligus Narasumber Seminar Nasional Dr. Eva Latifa, M.S.I, Wakil Rektor II UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu Prof. Dr. Zubaedi, M.Ag, M.Pd, Koordinator Wilayah Pengurus pusat PAI Indonesia sekaligus Sekretaris Jurusan Tarbiyah dan Tadris UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu juga sebagai Narasumber Seminar Nasional Adi Saputra, M.Pd, Koordinator Prodi PAI UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu Hengki Sutriosno, M.Pd, Presiden Mahasiswa (PRESMA) UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu juga sebagai narasumber kegiatan Seminar Katronaldo Pratama.
Seminar Nasional ini diikuti oleh 200 Calon Mahasiswa Baru tahun 2022. Selain sebagai kegiatan Seminar Nasional juga bertujuan untuk memperkenalkan Prodi Pendidikan Islam (PAI) Fakultas Tarbiyah punya banyak kegiatan Prodi salah satunya Seminar Nasional.
Sebagai Wakil Rektor II, Zubaedi memaparkan bahwa, kegiatan Seminar Nasional ini sangat penting untuk calon mahasiswa baru Prodi Pendidikan Agama Islam sebelum resmi menjadi mahasiswa nantinya. Menurutnya kegiatan ini juga sebagai pintu gerbang pertama calon mahasiswa baru untuk melanjutkan jenjang Pendidikan Agama Islam kedepan.
“Sesuai dengan tema yang diangkat oleh panitia, ada teladan dan sinergitas. saya kira sinergitas itu bisa dikatakan saling berbagi atau sharring dan berbagi pengalaman dengan prodi lainnya. tentunya ini sangat bermanfaat bagi calon mahasiswa baru Prodi Pendidikan Agama Islam UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu ini. Kita juga harus punya potensi sosial juga potensi teladan.” Terang Warek II.
Tambah Beliau, sebagai calon mahasiswa baru harus mampu mengasah potensi seperti, mengikuti kegiatan kampus dan tergabung di organisasi prodi, misalnya sanggar, silat, HMPS, HMJ, mengikuti kegiatan islam, Tahsin Tahfiz yang nantinya bisa mendorong mahasiswa menjadi Qori dan Qoriah. Dengan demikian jika calon mahasiswa baru punya kompetensi tinggi misal lulus test TOEFL, TOAFL, dan ILTS juga punya SKPI nantinya bisa melanjutkan Perguruan Tinggi diluar Negeri. Tutup Warek dalam sambutannya sekaligus membuka resmi kegiatan Seminar Nasional.
Dekan Fakultas Tarbiyah dan Tadris Mus Mulyadi menambahkan bahwa kegiatan Seminar Nasional ini tentunya berkaitan dengan media pembelajaran PAI Salah satunya tentang keteladanan. ini penting untuk calon mahasiswa baru untuk memulai mengikuti pembelajaran Pendidikan Agama Islam seperti yang diterapkan Rasulullah SAW.
” kami sebagai pimpinan Fakultas Tarbiyah mendukung baik kegiatan Prodi Pendidikan Agama Islam yang diselenggarakan seperti halnya Seminar Nasional ini. Apalagi kegiatan perdana untuk calon mahasiswa baru yang memilih Prodi Pendidikan Agama Islam. Nantinya akan memberikan pengalaman di kegiatan ini yang berkaitan dengan tingkah laku yang bisa diterapkan keteladannya akan aktif menjalani aktifitas perkuliahan”. Ujar Beliau.
Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi Seminar Nasional oleh Narasumber Dr. Eva Latifa, M.S.I, Adi Saputra, M.Pd, dan Katronaldo Pratama.